READING

KOLABORASI INSA – DITJEN HUBLA DORONG PERAN ...

KOLABORASI INSA – DITJEN HUBLA DORONG PERAN STRATEGIS INDONESIA DI IMO

Dalam rangka mendukung pencalonan kembali Indonesia sebagai Anggota Dewan International Maritime Organization (IMO) Kategori C periode 2026 2027, sekaligus memperkuat posisi Indonesia pada forum IMO Marine Environment Protection Committee Extraordinary Session 2 (MEPC/ES2), Ketua Umum DPP INSA, Carmelita Hartoto, bersama jajaran pengurus DPP INSA, melakukan pertemuan strategis dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, yang dihadiri oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Lollan Panjaitan, beserta jajarannya, di Jakarta (12/9/2025).

Pertemuan ini menjadi langkah penting dalam memperkuat diplomasi maritim Indonesia di kancah internasional, khususnya menjelang proses pemilihan anggota Dewan IMO yang akan berlangsung pada November 2025 di London.

Sebagai organisasi pelayaran dunia di bawah Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), IMO memiliki peran sentral dalam menetapkan kebijakan global terkait keselamatan pelayaran, perlindungan lingkungan laut, dan standar maritim internasional.

Keanggotaan Indonesia dalam Dewan IMO merupakan simbol pengakuan atas kontribusi dan peran aktif Indonesia sebagai negara maritim besar yang memiliki salah satu wilayah perairan terluas di dunia.

Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak membahas strategi penguatan diplomasi dan koordinasi antara pemerintah dan pelaku usaha nasional agar suara Indonesia di IMO dapat semakin berpengaruh, khususnya dalam pembahasan kebijakan dekarbonisasi sektor pelayaran melalui IMO Net Zero Framework yang akan diadopsi pada MEPC/ES2 bulan Oktober mendatang.

Langkah kolaboratif ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan untuk memastikan keberlanjutan tata kelola maritim internasional yang inklusif, berkeadilan, dan berpihak pada kepentingan negara berkembang. Kolaboratif antara DPP INSA dan Ditjen Perhubungan Laut, Indonesia akan memperkuat peran dan reputasi di panggung global sebagai negara maritim yang berdaulat, berdaya saing, dan berkomitmen terhadap keberlanjutan lingkungan laut.


COMMENTS ARE OFF THIS POST